Obat Penyubur Kandungan Profertil

obat penyubur kandungan profertil
Tahukah Anda sesunguhnya bahwa untuk mendapatkan obat penyubur kandungan profertil itu adalah harus dengan resep dokter dan tidak dijual bebas di apotek maupun toko obat. Mengenai kandungan atau isi, khasiat serta cara menggunakannya akan kami uraikan dibawah ini. Namun yang jelas obat yang diproduksi oleh Kalbe Farma ini penggunaannya harus dalam pengawasan dokter kandungan Anda. Tidak boleh dikonsumi tanpa sepengetahuan orang yang ahli dibidangnya.

Mari kita simak apa isi kandungan Profertil itu :

Isi Obat Profertil adalah : Clomiphene citrate yang bertugas untuk merangsang sekresi GnRH yang kemudian akan merangsang kelenjar hipofise anterior untuk mensekresi FSH (Follicle Stimulating Hormone) dan LH (Luteinizing Hormone).
Pada wanita FSH dan LH ini kemudian akan merangsang ovarium sehingga terjadi pematangan folikel dan ovulasi (dan pengeluaran sel telur dari ovarium). 

Pada laki-laki LH akan merangsang sel Leydig. Sel Leydig akan mensekresikan testosteron yang bersama-sama dengan FSH akan merangsang tubulus seminiferus untuk memproduksi spermatozoa (proses spermatogenesis). 

Clomiphene mudah diabsorbsi melalui saluran cerna.
Clomiphene citrate diekskresikan secara perlahan oleh hati melalui saluran empedu dan mengalami siklus enterohepatik.

Waktu paruh biologis dari Clomiphene citrate 5-7 hari. Sebagian besar obat ini diekskresikan melalui feses dan hanya sejumlah kecil yang diekskresikan melalui urin.
Obat  Profertil ini dapat digunakan sebagai pengobatan infertilitas. Obat ini dapat digunakan tidak hanya bagai wanita yang kurang subur saja tapi juga untuk kaum  laki-laki.


Dosis Obat Profertil Yang Dianjurkan
  1. Anovulatory Infertility 1 x 1 tablet sehari selama 5 hari, yang diberikan pada hari ke II atau ke V dari siklus menstruasi.
    Pada wanita yang tidak mengalami menstruasi (amenore), maka obat dapat diminum setiap waktu. Bila ovulasi tidak terjadi, maka pada siklus berikutnya dosis dapat ditingkatkan 2 x 1 tablet/hari selama 5 hari.
    Profertil dapat diberikan sampai 6 siklus. Bila sampai 6 siklus pengobatan dengan ProfertilL, tidak terjadi kehamilan maka pengobatan tidak perlu dilanjutkan.
  2. Oligospermia 1 x 1 tablet sehari selama 25 hari berturut-turut kemudian istirahat 5 hari, baru dilanjutkan 25 hari lagi kemudian istirahat 5 hari dan seterusnya. Lama pengobatan 6 - 12 bulan. 
Kontra Indikasi Penyubur Profertil
Insufisiensi hati, wanita hamil, kista ovarium, gangguan organk pada pituitari, ovarium, atau organ reproduksi lainnya.

Efek Samping Obat Profertil
Dapat menimbulkan gangguan pada saluran pencernaan, ruam kulit, kemerahan pada wajah dan leher yang disertai dengan rasa panas, pandangan kabur, sakit kepala, insomnia/susah tidur, pembesaran ovarium yang berlebihan dan pembentukan kista ovarium, kehamilan kembar.

Peringatan Penggunaan Obat Profertil
Profertil adalah obat yang sangat khas untuk bagian obstetri dan ginekologi, khususnya lagi sub bag fertility dan endokrinologi reproduksi. Profertil hanya akan meningkatkan produksi hormon yang berperan pada kesuburan. Efek samping ringan mungkin ada, tapi tiap orang berbeda. Obat seperti "lanturol-400" mengandung tokoferol atau vitamin E 400 mg.

Meski kini Anda sudah mengetahui informasi apa itu obat profertil, kandungan dan cara minum berupa dosis yang dianjurkan, sekali lagi ini harus melalui pengawasan dokter kandungan. Karena ppenulis juga mendapat informasi bahwa Profertil maksimal dikonsumsi 3x siklus karena profertil Over bisa menimbulkan kista. Nah, untuk kebenaran pastinya langkah terbaik adalah mengunjungi dokter ahli kandungan Anda sehingga bisa mendapatkan informasi yang tepat, terukur dan terarah mengenai masalah kehamilan, kesuburan kandungan dan tata cara terapinya dari sumber yang tepat pula. Untuk referensi mengenai Program Kesuburan untuk Kehamillan anda bisa baca : Cara Mengetahui Tingkat Kesuburan Wanita.